PRAJURIT PILIHAN KODIM 1303/BM DIKERAHKAN BANTU BENCANA TANAH LONGSOR
https://korem131santiago.blogspot.com/2017/06/prajurit-pilihan-kodim-1303bm.html
KOTAMOBAGU. Intensitas hujan yang tinggi akhir-akhir ini di sejumlah daerah di wilayah Teretorial Kodim 1303/BM, tidak hanya menyebabkan bencana banjir dan tanah longsor. Namun menyebabkan pula rusaknya sejumlah Rumah warga dan Jalan sehingga mengakibatkan kerugian Materil serta arus Lalu-lintas terputus total.
Tanah longsor tersebut terjadi di sejumlah titik yang ada di Jalan poros penghubung antara Kecamatan Passi Barat ke Kotamobagu tepatnya di Desa Kotulidan Kelurahan Gogagoman Kecamatan Kotamobagu Timur yang mengakibatkan 13 Rumah Warga Rusak serta menutupi Badan jalan sehingga kendaraan yang melintas mengalami kesulitan dan menyebabkan kemacetan yang panjang pada hari Sabtu (03/06) dan di Jalan Nasional di Desa Tapa’aog Kecamatan Lolayan Kabupaten Bolmong,Minggu (04/06).
Komandan Kodim (Dandim) 1303/BM Letkol Inf Sampang Sihotang memerintahkan para Anggotanya Khususnya Danramil 1303-02/Passi Kapten Inf Asrak Badarun dan Danramil 1303-04/Lolayan Kapten Inf Yopie yang berada di daerah Bencana tanah longsor tersebut,bertindak cepat dan tanggap membantu musibah bencana yang terjadi di wilayah Binaan Teretorialnya.
“Diinstruksikan kepada seluruh personil Kodim 1303/BM melaksanakan siaga,agar apabila terjadi musibah tanah longsor susulan. segera bertindak cepat dan tanggap dalam membantu masyarakat yang terkena musibah bencana tersebut,” ungkap Dandim
Melihat Bencana yang terjadi diwilayah, Danramil 02/Passi kapten Inf Asrak.Badarun menugaskan beberapa Anggotanya yang berjumlah 15 Orang dipimpin Batuud Serma Nyoman untuk terjun langsung kelapangan di lokasi Tanah Longsor dan membantu masyarakat untuk membersihkan badan jalan yg tertimbun material longsor dengan peralatan seadanya,sehingga kendaraan Roda dua maupun roda empat sudah bisa melewati Jalan tersebut .
Serma I Nyoman saat ditemui mengatakan “Tidak ada korban jiwa dalam kejadian Tanah Longsor kali ini, karena masyarakat sudah dihimbau untuk selalu waspada.dan Gerak cepat Babinsa ini sejalan dengan Instruksi Dandim 1303/BM beberapa hari yang lalu”,ucap Nyoman dengan menahan dingin yang di akibatkan basah kuyup terkena air hujan.
Posting KomentarDefault CommentsFacebook Comments